Pelantikan Perbekel Terpilih I Made Sirsa, S.Pd., M.Pd Perbekel Banjarasem Periode 2021-2027
16 Desember 2021 11:45:50 WITA
Untuk menghindari pengangkatan pelaksana tugas (PLT) Perbekel pada Pemerintahan Desa yang masa bhakti Perbekelnya berakhir pada (15/12) , Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Buleleng memajukan jadwal pelantikan 40 orang Kepala Desa/Perbekel terpilih pada Pilkel Serentak Tahun 2021 dan 1 orang Perbekel PAW.
Rabu, (15/12) berpusat di Lobby Atiti Wisma Kantor Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana telah di laksanakan Upacara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Perbekel Terpilih Periode 2021-2027 Oleh Bupati Buleleng Tahun 2021 sebanyak 40 Perbekel terpilih pada Pemilihan Perbekel Serentak Tahun 2021 dan 1 orang Perbekel PAW.
Sesuai dengan surat undangan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Nomor : 005/784/Bid. 1 /DPMD Upacara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Perbekel hanya menhadirkan Perbekel Terpilih dan Istri Perbekel Terpilih, sedangkan untuk Undangan lainnya mengikuti melalui Zoom Meeting di Kantor Desa masing-masing.
Kemarin berpusat di Gedung Serba Guna Desa Banjarasem Pemerintah Desa Banjarasem melaksanakan Zoom Metting Upacara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Perbekel yang melibatkan Perangkat Desa, Panitia Pemilihan Perbekel, Ketua beserta Anggota BPD, Bhabinkabtibmas, Babinsa, LPM, Kelian Desa Pakraman dan Tokoh Masyarakat lainnya turut menyaksikan Perbekel teripilih Desa Banjarasem I Made Sirsa, S.Pd., M.Pd melaksanakan Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Perbekel yang di pimpin langsung oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana.
Sementara Bupati Buleleng menyampaikan kepada Perbekel yang telah di lantik, kedepannya mampu merangkul semua komponen masyarakat untuk bersama-sama membangun desa dan daerah dengan menggali serta memberdayakan potensi yang di miliki masing-masing desa, “ucapnya
Pemerintah Desa Banjarasem mengucapkan selamat atas di lantiknya Perbekel Desa Banjarasem I Made Sirsa, S.Pd., M.Pd semoga Pemerintahan Desa Banjarasem mampu mewujudkan Banjarasem Era Baru sebagai motto dari Perbekel I Made Sirsa, S.pd., M.Pd.
Komentar atas Pelantikan Perbekel Terpilih I Made Sirsa, S.Pd., M.Pd Perbekel Banjarasem Periode 2021-2027
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Kegiatan Sosialisasi FDS/P2K2 Bulan November 2024
- Rapat Koordinasi Dana BKK Kepada Pemerintah Desa Banjarasem
- Kelas Ibu Hamil Desa Banjarasem Bulan November 2024
- Posyandu Balita Mawar Banjar Dinas Delod Rurung November 2024
- Kegiatan Posyandu Lansia Bulan November 2024
- Posyandu Balita Dahlia 2 Banjar Dinas Yehanakan (Rajatama) November 2024
- Wisata Religi Di Pura Puseh Kalanganyar Desa Banjarasem